Kamis, 02 Juli 2009

Laporan Resmi Praktikum 1


Analisa :

Setelah menyelesaikan praktikum ini, dapat dianalisa bahwa untuk mengerjakan praktikum tersebut pertama-tama kita membuat suatu projek baru yaitu berupa Multiple document, bukan Dialog based seperti pada percobaan sebelumnya. Projek tersebut diberi nama Test. Kemudian kita membuat menu-menu yang dibutuhkan berikut submenunya. Menu yang saya buat hanya dua yaitu Menu dan Bantuan. Untuk Menu ada empat submenu yang saya buat yaitu ‘Satu’, ‘Dua’, ‘Tiga’, ’Empat’, dan ‘Lima’. Sedangkan untuk ‘Bantuan’ hanya ada satu submenu yaitu Tentang Test.

Listing programnya adalah :
void CTestView::OnSatu()
{
// TODO: Add your command handler code here
MessageBox("Selamat Belajar Pengolahan Citra");
}
void CTestView::OnDua()
{
// TODO: Add your command handler code here
CDC* pDC = GetDC();
pDC->TextOut(10,10,"Ini adalah Teks");
}
void CTestView::OnTiga()
{
// TODO: Add your command handler code here
CDC* pDC = GetDC();
pDC->MoveTo(50,20);
pDC->LineTo(50,200);
pDC->TextOut(30,5,"y");
pDC->MoveTo(50,200);
pDC->LineTo(250,200);
pDC->TextOut(260,200,"x");
}
void CTestView::OnEmpat()
{
// TODO: Add your command handler code here
}
void CTestView::OnLima()
{
// TODO: Add your command handler code here
}

Pada latihan no. 1, kita diminta untuk membuat suatu program untuk menampilkan messagebox dengan tulisan ‘Selamat Belajar Pengolahan Citra’ apabila salah satu submenu dipilih. Untuk menampilkan messagebox tersebut, menu yang dipilih adalah ‘Menu’ sedangkan submenu yang dipilih adalah ‘Satu

Pada latihan no. 2, kita diminta untuk membuat program yang bisa menampilkan tulisan ‘Ini adalah teks’ apabila salah satu submenu dipilih. Untuk menampilkan tulisan tersebut, menu yang dipilih adalah ‘Menu’, sedangkan submenu yang dipilih adalah ‘Dua’

Pada latihan no. 3, kita diminta untuk membuat program yang bisa menampilkan sumbu x dan y apabila salah satu submenu dipilih. Untuk menampilkan tulisan tersebut, menu yang dipilih adalah ‘Menu’, sedangkan submenu yang dipilih adalah ‘Tiga’

Kesimpulan :

*MFC dapat digunakan untuk membuat program yang bisa menampilkan dan memroses suatu gambar.
*Untuk membuat program yang menghasilkan tampilan seperti pada percobaan awal, jenis projek yang dipilih yaitu ‘Dialog based’. Sedangkan untuk membuat program yang menghasilkan tampilan seperti pada latihan, jenis projek yang dipilih yaitu ‘Multiple document’.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar